Monday, 27 January 2020

Berbagi Tips : Gaya Fashion Pria Untuk Liburan ke Pantai


Kredit Motor Baru

Loading...
Loading...
Gaya Fashion Pria Untuk Liburan ke Pantai

Pantai merupakan tempat rekreasi favorit untuk bersantai-ria bagi kebanyakan para pria. Karena banyak aktivitas di pantai yang bisa dijadikan hobi bagi para pria. Misalnya berenang, main voly pantai, berselancar, atau mencari momen instagramable untuk berfoto. Namun, tidak semua pria yang rekreasi ke pantai harus basah-basahan. Bisa saja hanya untuk memanjakan diri dengan menikmati angin laut bersama sang kekasih, atau mungkin hobi memancing di pantai. Oleh sebab itu, perlu menyesuaikan style ke pantai berdasarkan aktivitas yang akan dilakukan.

Indonesia terkenal dengan ribuan pantainya yang menawarkan pemandangan air laut dengan hembusan angin pantainya yang menyejukkan serta pemandangannya yang indah. Hal ini tentu akan membuat Anda betah berlama-lama berada di pantai sambil menunggu matahari terbenam. Selain air lautnya, kebanyakan pantai-pantai Indonesia juga sudah menyediakan arena water sport untuk menguji seberapa besar nyali Anda, misalnya di Pantai Kuta, Bali.


Rasa stres dan bosan dari aktivitas sehari-hari berubah menjadi perasaan senang dan bahagia, apalagi jika kita melewati momen tersebut bersama orang-orang yang kita sayangi, tentu ini akan menjadi sesuatu yang luar biasa. Di pantai, kita juga dapat melakukan banyak hal yang menarik dan juga bermanfaat bagi kesehatan kita. Contohnya saja adalah berenang di pantai. Olahraga yang satu ini memang sangat menyenangkan, dan tentunya tidak memerlukan biaya yang sangat besar.
Berenang di pantai selain memberi kesenangan, juga memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan tubuh dan mental. Berikut ini merupakan tiga manfaat penting berenang di pantai bagi kesehatan Anda:
-Meringankan psoriasis
Psoriasis merupakan penyakit autoimun yang menyerang kulit. Berdasarkan penelitian, air laut yang mengandung magnesium dapat meningkatkan kelembapan kulit. Selain itu, garam dan mineral yang terdapat pada air laut juga bisa mengatasi peradangan pada kulit.
-Meredakan sinusitis
Sinusitis adalah pembengkakan dan infeksi pada sinus akibat terjadinya penyumbatan didalamnya. Air laut dipercaya dapat menurunkan gejala sinusitis. Selain itu, air laut juga dianggap mampu membersihkan saluran pernapasan.
-Membantu menyehatkan mental
Sudah tidak diragukan lagi, jika berenang di laut dapat membantu mengurangi rasa stres. Salah satu penyebabnya adalah pola pernapasan saat berenang ataupun menyelam dapat merangsang sistem saraf parasimpatis dan juga hormon yang memengaruhi kinerja otak.


Pemandangan laut lepas tentu akan membuat pikiran lebih segar setelah beraktivitas. Dan, mempersiapkan sesuatu yang menunjang liburan pun menjadi hal penting, termasuk soal pakaian. Liburan ke pantai dengan segala aktifitas dan suasananya menuntut pria untuk tampil dengan fashion pria yang lebih simple. Bermain dan menikmati indahnya pantai tentu kurang lengkap rasanya tanpa menggunakan sesuatu yang identik dengan pantai, termasuk baju yang akan kita gunakan.

Tujuan berlibur bagi kebanyakan orang adalah untuk menjernihkan pikiran dan mencari udara segar. Namun hal tersebut bisa didapatkan jika Anda merasa nyaman dengan kegiatan liburan tersebut. Dan temtumya, mendapatkan kenyamanan dalam berlibur diawali dengan pakaian yang Anda gunakan untuk berlibur. Jika Anda ingin berlibur ke gunung, gunakanlah pakaian yang tebal untuk menahan angin dan kabut di gunung. Begitu pula jika Anda ingin berlibur ke pantai, gunakanlah pakaian yang tipis dan berwarna terang supaya Anda tidak merasa kepanasan oleh teriknya matahari, salah dalam memilih baju juga akan dapat mempengaruhi kenyamanan Anda.


Saat Anda berencana melakukan liburan di pantai, maka Anda perlu mempersiapkan segala yang dibutuhkan dengan baik. Jika Anda adalah seorang pria dan ingin berlibur ke pantai maka harus mengetahui rekomendasi fashion ini supaya jangan sampai salah kostum. Apalagi jika Anda adalah seorang selebgram atau travel vlogger yang sering mendokumentasikan momen-momen menarik di pantai dari berbagai daerah, sehingga Anda dapat menikmati waktu bersenang-senang Anda tanpa ada masalah yang berarti. Oleh karena itu, perlu bereksperimen dengan kombinasi outfit pantai yang tepat, supaya style ke pantai yang Anda kenakan selalu terlihat trendy.

Kemeja pantai
Liburan merupakan saat untuk melepaskan beban pikiran dan badan dari kejenuhan dan rutinitas pekerjaan. Dan, berlibur ke pantai pasti identik dengan pakaian pantai. Pastikan Anda membawa pakaian yang tepat. Salah satunya adalah dengan membawa kemeja pantai pria yang khas dan penuh warna.


Kemeja pantai memiliki perbedaan dengan kemeja kerja. Kemeja pantai dibuat untuk bersantai sehingga motif dan desainnya pun lebih fleksibel. Bahkan cenderung berwarna-warni. Kemeja pantai secara umum terbuat dari bahan katun sehingga terasa ringan dan tidak panas jika dipakai. Untuk motifnya, coba pilih yang bernuansa pantai. Kemeja dengan motif ini akan terlihat sangat fashionable, sehingga akan mmbuat Anda tampak lebih menarik dan menonjol, apalagi jika dipadukan dengan celana pendek dan topi fedora.
Kemeja dengan warna cerah atau lembut akan membuat Anda mudah terbawa suasana pantai yang damai dan menenangkan. Warna-warna lembut akan dapat membantu Anda mengurangi rasa panas akibat paparan sinar matahari.
Gunakan kemeja dengan motif-motif menarik dan punya warna-warna yang cerah sebagai penegas bahwa Anda sedang mencari ketenangan melalui liburan. Ragam motif yang bisa Anda pilih sebagai bagian dari kemeja pantai antara lain, yaitu;



-Floral
Merupakan sebuah motif favorit bagi mereka yang sedang berlibur ke wilayah pantai. Floral tidaklah harus berbentuk bunga. Namun, bisa juga motif daun atau pepohonan. Bisa juga berbentuk bunga berukuran besar, sehingga tetap menonjolkan sisi maskulin para pria.
Motif floral yang santai bisa membuat penampilan Anda terlihat lebih stylish saat berjalan-jalan di tepi pantai.



-Pantai
Pemandangan pantai juga salah satu motif yang banyak digunakan di kemeja pantai. Motif kemeja ala Hawaii ini akan membuat Anda terlihat lebih segar dan ceria. Anda bisa memadukan kemeja ini dengan dalaman kaos putih polos. Buka kancing kemeja Anda, sehingga Anda pun akan terlihat jauh lebih santai.



-Pohon Kelapa
Pohon kelapa sangat identik dengan suasana pantai. Karena itu, motif ini pun banyak diterapkan pada kemeja pantai. Biasanya juga ditambahkan gambar buah-buahan seperti nanas. Suasana pantai yang damai seolah-olah ikut membalut diri Anda ketika mengenakan kemeja motif pohon kelapa.



-Daun
Seperti sudah dijelaskan di bagian sebelumnya, motif daun juga cukup menarik sebagai kemeja pantai. Tinggal disesuaikan dengan pola paduan warna di dalamnya. Hindari kemeja dengan motif yang terlalu banyak atau menumpuk.
Kemeja pantai dengan motif daun bisa menjadi andalan bagi pria bertubuh besar. Dan, motif daun yang kecil akan membuat tubuh Anda menjadi terlihat lebih ramping.



-Batik
Ada banyak motif batik yang cenderung lebih kasual atau santai. Seperti motif batik dari daerah Cirebon, Madura, atau wilayah pesisiran lainnya. Karena motif batik dari daerah tersebut lebih kaya warna sehingga cocok untuk acara nonformal.
Kemeja batik lengan pendek dengan paduan warna hitam, cokelat, dan kuning yang terbuat dari katun akan mampu menyerap keringat dengan baik.



-Garis
Motif garis juga jangan sampai Anda lewatkan. Motif ini bahkan memiliki kesan maskulin yang kuat. Apalagi saat ini terdapat banyak ragam motif garis yang bisa Anda pilih. Menyesuaikan dengan kondisi zaman dan tren yang sedang berkembang di masyarakat.



-Polos
Mengenakan kemeja polos saat ke pantai pun tidak menjadi masalah. Tetapi pastikan kemeja polos yang Anda memiliki berwarna cerah bukan hitam yang pastinya tidak cocok dengan lingkungan pantai yang penuh keceriaan.
Pastikan kemeja polos yang Anda pakai memiliki lengan pendek dengan warna cerah. Dan, hindari warna putih yang terlalu berkesan formal. Pililhan warna cerah semisal; pink, kuning, atau hijau muda.


Jika Anda ingin mengenakan kemeja untuk ke pantai, pastikanlah bahannya terbuat dari katun 100%. Karena serat kain katun memiliki tekstur yang lembut, nyaman dan lebih mudah dialiri udara. Dengan demikian, badan Anda akan terasa lebih sejuk karena angin pantai yang sejuk mengalir ke badan melalui celah kain katun yang Anda pakai.

Kaos lengan pendek
Jika Anda ingin terasa santai dengan memanjakan kulit di pantai saat sore hari, Anda bisa memakai kaos tanpa lengan (sleeveless tee) yang akan serasi saat dipadukan dengan celana pendek sederhana berbahan katun. Outfit yang satu ini adalah pakaian yang santai untuk ke pantai dan juga terlihat sangat trendy.


Rasa nyaman tentu hal yang sangat diinginkan setiap orang saat liburan di pantai, untuk itu kaos berlengan pendek akan sangat membantu Anda menikmati keindahan pantai.
Suasana pantai yang panas akan membuat Anda merasa tidak nyaman jika menggunakan kaos yang berbahan tebal dan berlengan panjang. Kaos tersebut tidak akan mampu menyerap keringat dan membuat Anda kesulitan bergerak karena desain lengannya yang panjang.
Oleh karena itu Anda harus membawa paling tidak 3 pasang kaos lengan pendek supaya acara liburan di pantai terasa nyaman. Meski sudah berlengan pendek, pilihlah motif yang memiliki warna terang serta jangan membawa kaos berwarna hitam. Pakaian berwarna hitam akan menyerap panas secara maksimum sehingga kulit badan terasa panas.
Gaya ke pantai dengan menggunakan kaos merupakan style yang paling disukai oleh para pria dari seluruh negara, karena selain nyaman dikenakan, badan tetap sejuk dan terlihat keren. Jika Anda ingin jalan-jalan sambil menikmati angin pantai bersama kekasih ataupun teman-teman, pilihan outfit pantai ini akan cocok untuk Anda gunakan.
Jika kaos berlengan pendek masih membuat Anda merasa kurang nyaman, maka kaos tanpa lengan juga bisa menjadi pilihan yang baik.
Kaos yang cocok untuk ke pantai adalah kaos yang berbaha linen. Karena bahan linen akan cepat menyerap kelembaban, sehingga Anda tetap merasa sejuk walaupun kondisi cuaca di pantai sedang cerah. Dan, janganlah bertelanjang dada di pantai karena dapat mempengaruhi kesehatan.

Celana pantai pendek
Kamu juga bisa menyesuaikan style ke pantai dengan kondisi cuaca yang sedang cerah. Ekspresikan keceriaan Anda saat rekreasi ke pantai dengan mengenakan celana pendek warna-warni supaya Anda merasa lebih sejuk dan tampil semarak.


Untuk ke pantai, tidaklah mungkin memakai celana berbahan jeans? Karena bahannya yang berat dan tidak dapat menyerap panas, yang akan membuat Anda sangat tidak nyaman jika ke pantai menggunakan celana berbahan jeans.
Bagi Anda yang berlibur ke pantai namun tidak memutuskan untuk berenang dan hanya ingin bermain pasir di pinggir pantai saja, Anda bisa mengenakan celana pendek. Tentu dengan bahan yang ringan supaya pergerakan Anda tetap lincah dan bebas ke sana kemari.
Pilihlah celana pendek dengan model yang simpel untuk memberikan kesan cool. Celana pendek dengan motif yang terlau ramai kurang menarik perhatian wanita. Sementara itu celana pendek dengan motif gelap akan dapat membuat tubuh Anda terlihat lebih proporsional.
Didukung dengan desain yang fashionable, keberadaan Anda di pantai akan bisa menarik perhatian orang untuk melirik, siapa tahu pula akan ketemu jodoh.

Celana renang
Bagi Anda yang tidak hanya ingin bersantai di pinggir pantai saja namun menginginkan untuk merasakan water sport dan berenang, Anda bisa membawa celana renang. Karena jika Anda berenang dengan celana pantai biasa, hal ini akan membuat Anda kesulitan untuk bergerak sebab bahannya yang berat.


Dengan bahan yang lebih ringan dan panjang celana yang hanya setengah lutut, akan memudahkan Anda untuk melakukan pergerakan di dalam air. Sehingga Anda tidak akan kesulitan ketika harus mendayung dengan kaki.

Sandal pantai
Sandal menjadi benda yang sangat dibutuhkan, terlebih di waktu siang yang terik. Sandal dapat melindungi kaki dari panasnya pasir pantai.


Alas kaki yang membuat Anda nyaman berjalan di pantai adalah alas kaki yang memiliki kualitas bagus serta tidak licin dan tidak mudah kotor. Selain itu juga harus terbuat dari bahan yang ringan sehingga jika sela-sela kaki Anda kemasukan pasir, tidak akan terasa berat untuk melangkah.
Sandal gunung juga bisa menjadi alternatif untuk dipakai. Pilihan lainnya adalah sendal jepit dari bahan karet dengan desain yang simpel.
Sandal akan lebih mudah untuk dilepas sewaktu-waktu. Dan, hindarilah mengenakan sepatu di pantai jika tujuan Anda adalah rekreasi.

Topi pantai
Terik matahari pasti akan menemani Anda selama berlibur di pantai. Di beberapa destinasi wisata memang terdapat pohon rindang untuk berteduh. Tapi, Anda tentu tidak mungkin terus-terusan di bawah pohon saat liburan. Oleh karena itu, gunakanlah topi supaya terlindungi dari paparan sinar matahari. Aksesoris ini juga bisa membuat Anda terlihat keren.


Topi pantai memang merupakan sebuah barang wajib yang harus Anda bawa jika berlibur ke pantai. Topi apa saja sebenarnya bisa Anda gunakan untuk melindungi kepala dari sinar matahari. Namun supaya penampilan Anda tidak terihat aneh dengan setelan kemeja floral-celana floral, Anda harus memadukannya dengan topi jenis fedora. Topi ini memiliki brim (pinggiran topi) yang lebar dan cukup untuk melindungi wajah dari teriknya matahari.
Topi fedora merupakan topi yang ringan dan santai. Sehingga Anda tidak perlu repot untuk menentengnya. Selain itu, topi fedora juga bisa dilekukkan sesuka hati. Perpaduan kemeja-celana pendek-topi fedora, akan membuat Anda menjadi pusat perhatian di tengah liburan yang Anda jalani.
Topi yang biasa dipakai Jason Mraz ini memang sangat cocok untuk dibawa pergi ke pantai. Topi ini memiliki banyak sekali ragamnya, tetapi yang paling pas untuk ke pantai adalah jenis Panama Straw Fedora, topi ini terbuat dari anyaman jerami dengan model yang simpel tapi tetap trendi. Dengan bentuk yang bulat atau lonjong, fedora jenis ini bisa melindungi kepala dari teriknya sinar matahari saat berjalan-jalan di pinggir pantai.

Kacamata pantai
Tidak lengkap jika pergi ke pantai tanpa sejumlah aksesoris. Tidak hanya akan menambah penampilan Anda, tapi juga memberi perlindungan terhadap bagian tubuh tertentu.


Barang wajib yang harus Anda bawa selanjutnya adalah kacamata hitam. Sinar matahari di pantai akan sangat menyilaukan mata, oleh karena itu Anda membutuhkan kacamata hitam supaya pandangan Anda bisa lebih bebas dan nyaman. Selain itu, kacamata hitam juga bisa membuat Anda tampak lebih elegan.
Kacamata hitam dapat membuat tampilan Anda lebih keren. Kacamata hitam juga berguna untuk melindungi mata dari paparan radiasi sinar matahari yang terik saat berada di pantai.

Jam tangan
Barang lainnya yang bisa Anda gunakan ketika berlibur ke pantai adalah jam tangan. Barang yang satu ini memang menjadi barang yang wajib Anda bawa ketika bepergian.


Dengan mengenakan jam tangan ketika berlibur di pantai, Anda tidak akan lupa waktu dan akan ingat kapan untuk pulang. Selain itu juga jam tangan membuat Anda terlihat lebih keren dan macho. Dan, karena Anda berlibur ke pantai serta rentan akan terkena air, pilihlah jam tangan yang mempunyai fitur water resistant. Dengan fitur ini, Anda tidak perlu khawatir jam tangan akan rusak ketika bermain air di pantai.

Kamera/HP
Saat ini, rasanya pasti kurang lengkap jika ke suatu tempat tanpa mengabadikan momen tersebut dengan berfoto. Untuk Anda yang senang berfoto, maka kamera menjadi barang yang harus Anda bawa.


Tidak memiliki kamera pun tidak apa-apa. Karena sekarang kita bisa menggantikannya dengan smartphone. Dan, bagi Anda yang menggunakan smartphone, pastikan Anda tidak lupa membawa power bank sebagai persediaan jika sewaktu-waktu baterai smartphone Anda telah habis.


Itulah beberapa benda yang wajib dibawa oleh pria saat berlibur di pantai. Bergaya juga perlu supaya foto di sosial media Anda tetap terlihat stylish. Selamat bersenang-senang!



pasang iklan disini




loading...