Loading...
Penampilan merupakan salah satu hal yang terpenting bagi
wanita. Salah satunya dengan menggunakan make up yang akan membuat wanita lebih
percaya diri. Jenis make up yang paling sering digunakan oleh wanita dan paling
utama adalah lipstik. Lipstik seringkali menjadi kosmetik yang harus selalu ada
di dalam tas wanita. Hanya dengan sapuan lipstik di bibir, wajah akan menjadi
tampak lebih segar.
Lipstick menjadi kebutuhan utama bagi sebagian besar wanita
dan beauty item yang satu ini sangatlah efektif untuk mempercantik penampilan,
terutama pada bagian bibir. Lipstick sendiri terdiri dari berbagai shading,
mulai dari warna yang muda hingga warna yang tua sehingga Anda bisa menentukan
shading mana yang paling sesuai dengan warna kulit ataupun sesuai dengan selera.
Bukan rahasia lagi jika seorang wanita memiliki beberapa
shading lipstick, sehingga bisa dipadupadankan dengan fashion item warna
lainnya ataupun sesuai dengan kebutuhan saat itu. Dalam memilih lipstick, tentu
saja setiap wanita menginginkan lipstick dengan kualitas yang bagus. Penggunaan
lipstik yang benar akan dapat membuat lipstik Anda bertahan lama sepanjang
hari. Dengan lipstik yang tahan lama maka Anda tak perlu lagi untuk mengoleskan
lipstik setiap saat. Namun sayangnya metode pemakaian lipstik yang benar agar
tahan lama jarang diterapkan.
Semua perempuan menginginkan sebuah tampilan wajah yang tampak
lebih segar dan tidak pucat sepanjang hari. Lipstik yang tahan lama seringkali
dicari oleh wanita supaya bisa mendukung aktifitas sepanjang hari. Dan, dibawah
ini merupakan beberapa tips untuk Anda dalam menggunakan lipstik yang benar
sehingga lipstik yang Anda gunakan dapat bertahan lama di bibir. Di antaranya :
Scrub
Bibir
Sel kulit mati yang menumpuk di bibir tidak dapat membuat lipstik
menempel dengan sempurna, karena itulah diperlukan tindakan eksfoliasi supaya
bibir menjadi halus dan lembut. Agar lipstik dapat menempel sempurna pada bibir
Anda harus memastikan bahwa tidak ada sel-sel kulit mati yang menumpuk di
permukaan bibir yang menyebabkan bibir kering dan pecah-pecah.
Pilih bahan untuk scrub bibir yang memiliki tekstur lembut
atau dari bahan alami untuk membantu menghindarkan Anda dari luka pada bibir
saat proses ini dilakukan. Gosok sampai seluruh bagian bibir terasa halus dan
tidak tersisa kulit keringnya.
Melakukan scrub pada bibir bertujuan untuk mengangkat
sel-sel kulit mati sehingga warna lipstik dapat menempel dengan baik dan tahan
lama. Anda bisa menggunakan butiran gula sebagai bahan scrub untuk bibir. Lakukan
tindakan scrub bibir ini 2-3 kali seminggu untuk mengangkat sel kulit mati dari
bibir Anda.
Membersihkan
Bibir
Membersihkan bibir adalah hal paling dasar yang harus Anda
perlu ingat betul sebelum mengaplikasikan lipstick. Karena lipstik akan melekat
dengan sempurna pada permukaan bibir yang bersih dan sehat. Minyak yang
tertinggal pada bibir juga dapat mempengaruhi penampilan dan hal ini berakibat pula
pada hasil lipstick yang tidak bisa maksimal pada bibir. Pastikan pula tidak
ada kulit kering atau kulit terkelupas pada bibir sebelum Anda menerapkan
produk lipstik.
Membersihkan bibir sebelum memakai lipstik adalah hal yang
sangat wajib untuk Anda lakukan. Tindakan pembersihan bibir menggunakan air
hangat disertai pemijatan secara lembut sangatlah disarankan. Keringkan bibir
dengan kapas dan pastikan kondisinya benar-benar kering sebelum Anda
mengaplikasikan lipstik. Hal ini karena jika bibir Anda masih kotor maka
lipstik yang dihasilkan pun semakin kurang baik bahkan warnanya akan dapat berubah.
Selain itu juga, akan terdapat banyak bakteri yang menumpuk dan terkunci oleh lapisan
lipstik sehingga membahayakan untuk bibir Anda.
Oleh karena itu sebelum memakai lipstik sangat disarankan
Anda membersihkan kondisi bibir terlebih dahulu. Tindakan pembersihan bibir
juga akan membuat Anda semakin mengetahui kondisi bibir Anda. Jika terdapat
luka atau kulit bibir yang mengelupas maka lebih baik Anda tidak mengupasnya.
Hal ini karena dapat menyebabkan bibir menjadi mudah teriritasi, untuk
perawatan bibir Anda disarankan menggunakan madu atau pun minyak zaitun guna mengatasi
masalah pengelupasan kulit bibir Anda. Bibir yang dalam keadaan bersih akan
membuat lipstik semakin awet melekat pada bibir sehingga Anda tidak perlu
melakukan retouch berkali-kali ketika beraktifitas.
Menggunakan
Bedak atau Fondation
Untuk membuat warna lipstik yang tahan lama di bibir Anda
maka disarankan menggunakan foudation terlebih dahulu. Hal ini bertujuan supaya
lipstik yang Anda terapkan akan menempel dan mudah di aplikasikan. Menggunakan
foundation sebagai alas bibir juga bertujuan mempermudahkan Anda menyamarkan
noda hitam di bibir sehingga menghasilkan warna bibir yang merata.
Selain menjadikan warna lipstik tahan lama di bibir, foundation
juga akan membuat warna asli lipstik lebih terlihat, terutama bagi pemilik bibir
berwarna gelap. Berikut ini adalah cara memilih foundation untuk tips lipstik tahan
lama di bibir yang sesuai dengan jenis bibir anda:
-Sheer foundation dan Stick Foundation untuk jenis bibir
normal.
-Oil-based foundation, Mousse Foundation, dan Cream
Foundation untuk jenis bibir kering.
-Matte Foundation dan Powder Foundation untuk bibir
berminyak.
-Liquid foundation, Spray Foundation, Two way Cake, dan
Tinted Moisturizer untuk segala jenis kulit.
Selain foundation Anda juga dapat menggunakan produk
concealer, oleskan concealer pada bibir hingga merata kemudian lanjutkan dengan
menerapkan lipbalm dan lipstick. Untuk hasil yang lebih optimal, Anda bisa
menggunakan concealer waterproof sehingga warna lipstik lebih tahan lama.
Jika Anda menggunakan bedak sebagai alas lipstik,
aplikasikan dengan menggunakan kuas kecil, ambil produk bedak menggunakan kuas
secukupnya. Usapkan ke bibir dengan gerakan searah (usahakan jangan sampai menggumpal).
Saat ini juga sudah terdapat produk lipstik primer yang bisa
membuat lipstik teraplikasikan dengan baik dan tahan lama.
Menaburkan sedikit bedak translucent powder setelah mengulas
lipstik juga menjadi salah satu tips terbaik untuk membuat warna lipstik lebih
tahan lama, cara ini akan sangat membatu saat ingin menggunakan lipstik
berwarna krem atau jenis satin. Trik ini juga telah biasa digunakan oleh penata
rias untuk mengubah lipstik krem atau satin menjadi satu dengan finishing
matte. Gunakan tisu saat menaburinya dan pastikan menggunakan bedak secara
tipis agar tidak mengubah warna lipstik anda, letakkan bedak pada tissue
terlebih dahulu kemudian taburkan pada bibir secara merata. Setelah bedak
meresap ke bibir melalui pori-pori tisu. Anda dapat menerapkan lapisan lipstik kembali
untuk memberi lapisan kedua. Dengan cara ini, dijamin bahwa lipstik Anda akan
lebih awet meskipun tidak menggunakan jenis matte lipstik. Tindakan ini sangat
efektif untuk membuat lipstik lebih tahan lama beberapa jam sehingga Anda tidak
perlu melakukan retouch make up.
Menggunakan
Lip Balm
Bibir yang lembab menandakan bibir yang sehat. Selain itu,
bibir yang lembab akan membuat pengaplikasian lipstik lebih matte dan mulus. Lip
balm di gunakan pada bibir Anda supaya memberikan kelembapan extra pada bibir.
Lip balm ini sangat penting diaplikasikan untuk mengatasi faktor musim. Supaya
bibir Anda tidak mudah mengalami kekeringan sehingga bibir pecah-pecah pun dapat
dihindari.
Bibir yang pecah-pecah akan membuat tekstur lipstik yang Anda
aplikasikan semakin tidak merata. Oleh karena itu sangat disarankan menggunakan
lip balm setiap saat bahkan saat menjelang tidur. Lip balm sangat mendukung
untuk mempromosikan aplikasi lipstik dengan tampilan matte. Oleskan lip balm
tipis-tipis pada bibir, produk ini juga dapat memberikan kelembapan, penggunakan
lip balm sebelum menerapkan produk lipstik akan sangat mendukung kualitas hasil
akhir lipstik yang akan menempel dengan sempurna. Berikut ini adalah cara
menggunakan lip balm untuk membuat lipstik yang tahan lama:
-Oleskan lip balm ke bibir anda.
-Kemudian biarkan beberapa menit (2-3 menit) supaya nutrisi
lip balm lebih meresap kedalam bibir. Anda bisa melakukan riasan di daerah
wajah lainnya dalam jeda waktu tersebut.
-Setelah lip balm kering dan nutrisinya meresap ke dalam bibir,
hapuslah lip balm tersebut menggunakan tisu atau cutton bud.
-Jangan sampai terdapat sisa lip balm yang tertinggal karena
akan membuat lipstik tidak menempel dengan sempurna.
Penggunaan lip balm dimaksudkan untuk membuat tekstur bibir
lebih lembab dan halus. Penggunaan lip balm akan mampu menjaga kelembaban bibir
serta membuat kandungan yang ada pada lipstick lebih terserap dengan baik
sehingga warna yang muncul juga lebih optimal. Memilih produk lip balm yang
mengandung SPF atau pun vitamin E sangatlah disarankan karena mampu mempercantik
sekaligus akan merawat bibir Anda. Produk lip balm yang berkualitas akan sangat
efektif digunakan untuk melindungi bibir dari serangan radikal bebas ataupun
paparan sinar matahari yang berlebih.
Tidak dianjurkan memilih produk lip balm yang mengandung
menthol, camphor, atau mint karena ketiga zat tersebut dapat menyebabkan
iritasi pada bibir yang sensitif.
Menggunakan
Lip Liner
Lip Liner sangat di butuhkan saat Anda akan menggunakan
lipstik, karena beauty item ini akan berfungsi untuk mempertegas kontur bibir
anda. gunakanlah lip liner yang memiliki warna senada dengan kulit wajah Anda
atau sama dengan warna lipstik. Hal ini bertujuan untuk mengurangi perbedaan
warna di bibir.
Menurut Hellua Puspoyo, pakar kecantikan, menyarankan untuk
menggunakan lip liner terlebih dahulu, Lip liner atau pensil bibir ini
digunakan untuk membentuk garis bibir sebelum lipstik dipulaskan supaya
tampilan bibir terlihat sempurna. Formula dalam pensil bibir akan membuat
lipstik Anda dapat tahan lama seharian dan membuat bibir tampak penuh.
Mulailah melukis bibir dari tengah bibir bawah hingga merata
pada garis bibir, kemudian lanjutkan tindakan tersebut pada bibir atas. Untuk Anda
yang menyukai tampilan bibir yang terlihat tipis, Anda bisa menarik garis dalam
bagian bibir saat menggambar menggunakan lip liner. Sedangkan untuk Anda yang
suka bibir terlihat tebal maka buatlah kontur pada bibir bagian luar.
Terapkan lip liner setelah Anda mengaplikasikan lip balm untuk
menghasilkan kualitas lipstik yang sempurna. Make up artist merekomendasikan supaya
Anda mengisi semua bibir Anda dengan lip liner, tidak hanya di area ujung
bibir. Lakukan secara perlahan sehingga pengaplikasiannya tidak keluar dari kontur
yang di inginkan.
Memilih shading pensil lipstik yang lebih tua daripada
shading lipstik dapat Anda lakukan, hal tersebut juga akan memberikan kesan warna
yang terlihat menyatu dan pastinya terlihat natural serta tidak berlebihan.
Hati-hati
Memilih Lipstik Glossy
Lipstik terdiri dari berbagai jenis dan masing-masing jenis
memiliki formula yang berbeda pula. Ketika Anda ingin memiliki lipstik yang memiliki
daya tahan lama, Anda sangat perlu memperhatikan formulanya, dengan kandungan
pigmen tinggi yang terdapat pada sebuah produk lipstik pastinya akan membuatnya
lebih tahan lama daripada lipstik dengan tekstur yang creamy. Anda juga bisa
memilih lipstick yang waterproof ataupun liquid untuk daya tahan yang lebih
maksimal daripada lisptick dengan tekstur yang creamy atau bahkan lipgloss.
Lipstik Glossy atau Sheer Lipstik memang memberikan kesan
basah, mengkilap, mewah, elegan, dan glamour pada bibir. Pewarna bibir jenis
ini juga cocok untuk digunakan oleh anda yang memiliki bibir mungil karena
memberikan efek kesan penuh. Lipstik ini juga bisa memberikan kelembaban pada
bibir anda karena minyak dan lemak yang dikandungnya. Namun, lipstik ini
memiliki kekurangan yaitu mudah luntur, hilang, dan tidak tahan lama. Hal itu
disebabkan karena lipstik Glossy memiliki kandungan lemak dan minyak lebih
banyak sehingga akan membuatnya cepat hilang. Hal tersebut mengharuskan Anda untuk
melakukan touch up lipstik tiap kali Anda menggunakan lipstik jenis ini.
Dengan menggunakan lipstik berjenis Glossy, kesempatan Anda
untuk mendapatkan kualitas lipstik yang pigmentik akan berkurang. Hal ini
karena lipstik berjenis glossy sangat banyak mengandung air sehingga tidak mampu
bertahan lama saat diterapkan. Jika Anda menginginkan sebuah produk lipstik untuk
menunjang gaya hidup Anda yang menuntut menggunakan lipstik dengan daya tahan lama
maka tak ada salahnya jika Anda menghindari lipstik berjenis Glossy.
Namun jika Anda ingin menggunakan lipstik jenis Glossy, trik
menempelkan tisu di bibir setelah pengaplikasian
lipstik dapat Anda terapkan. Tindakan ini bertujuan untuk menyerap minyak yang
tekandung pada produk lipstik yang telah Anda gunakan.
Hellua Puspoyo seorang pakar kecantikan, dalam
www.cnnindonesia.com, menyatakan bahwa pemilihan jenis lipstik glossy atau matte,
hal itu tergantung pada pilihan Anda. Dan, trik menempelkan tisu di bibir setelah pengaplikasian lipstik berjenis Glossy
akan dapat mengangkat sisa lipstik yang tidak dibutuhkan pada bibir. Namun,
cukup hanya tempelkan saja, tidak perlu diseka. Kemudian, oleskan kembali
lipstik dengan warna yang sama pada bibir. Hal ini akan membuat dua layer
lipstik pada bibir dan membuat lipstik menjadi tahan lama. Selain itu akan
membuat lipstik menempel dengan lebih sempurna. Anda juga bisa mengganti tisu
dengan blotting paper ketika Anda menggunakan lipstik jenis Glossy. Blotting
paper yang biasanya digunakan pada wajah bisa digunakan pada bibir untuk
menyerap minyak berlebih akibat efek pemakaian lipstik jenis Glossy.
Gunakan
Lip Brush
Lip brush adalah kuas khusus bibir yang akan memudahkan Anda
saat mengoleskan lipstik di bibir sehingga menjadi lebih rapi. Lip brush juga dikenal
sebagai senjata rahasia untuk membuat riasan bibir yang cantik. Lipstik yang
dioleskan terkadang tidak merata dan tidak dapat menampilkan secara maksimal,
hal ini akan dapat Anda atasi dengan lip brush.
Mulailah dari tengah bibir ke arah tepi kanan dan kiri. Kemudian,
terapkan dari sudut luar bibir atas ke arah tengah bibir. Anda juga bisa menggunakan
cotton bud untuk membaurkannya.
Penggunaan Lip Brush akan membuat kualitas lipstik Anda
semakin mengagumkan, karena lipstik yang Anda terapkan akan teroles dengan
rata. Dengan menggunakan kuas bibir Anda dapat mengatur sebanyak apa substansi
lipstik yang perlu dioleskan. Selain itu, Lip Brush di gunakan untuk mengurangi
minyak yang ada pada lipstik sehingga dapat menghasilkan tampilan warna lipstik
yang lebih pigmentik.
Menggunakan
Lipstik Berlapis
Untuk hasil yang super maksimal maka tidak ada salahnya jika
Anda menerapkan lipstik secara berlapis. Hal ini bertujuan untuk menciptakan
hasil akhir lipstik dengan warna yang intens, menggunakan lipstik secara
berlapis juga akan menjaga supaya warna lipstik tidak mudah luntur.
Mengaplikasikan lipstik secara berlapis sekaligus sangatlah
efektif sebagai cara agar lipstick tahan lama sehingga Anda dapat merasa nyaman
saat beraktifitas, serta tidak perlu melakukan retouch dalam jangka waktu
tertentu. Meskipun Anda perlu mengaplikasikan lipstik sebanyak dua kali pulasan
dalam satu waktu dan cenderung lebih memakan waktu, namun hal tersebut bukanlah
suatu masalah besar apabila mampu membuat penampilan menjadi lebih menarik dan
tentu saja meningkatkan daya tahan lipstick. Mengaplikasikan lipstik dalam dua
lapis sekaligus juga mampu membuat warna lipstik terlihat lebih nyata sehingga
lebih membuat cantik penampilan Anda.
Jika Anda merasa bahwa polesan lipstik terlalu tebal,
rekatkan kertas tisu baru dan tempelkan secara perlahan ke bibir. Cara ini akan
membantu mengurangi ketebalan warna lipstik Anda. Selain itu, jika Anda
menginginkan efek Glossy pada bibir, tambahkan lip gloss sedikit saja setelah
Anda memakai lipstik. Jangan terlalu banyak menambahkan lip gloss, terutama
bila Anda sudah memakai Glossy Lipstick.
Lipstik yang awet serta tidak mudah pudar akan membuat Anda
semakin mudah menjalani aktifitas apalagi bagi Anda yang memiliki gaya gidup
dengan rutinitas yang cukup padat. Dalam menggunakan lipstik Anda juga harus
mengetahui shading terbaik untuk diterapkan pada bibir Anda, ada beberapa hal
yang perlu kita ingat yaitu shading lipstik yang cenderung terang atau muda
akan lebih cepat pudar karena kandungan pigmennya yang lebih sedikit daripada
shading dengan warna yang cenderung lebih tua. Pada shading lipstick dengan
warna gelap memiliki kemampuan daya tahan yang lebih bagus karena memiliki
lebih banyak pigmen, dan hal ini berarti warnanya tidak akan mudah pudar
sekalipun Anda menggunakannya untuk makan dan minum. Cobalah untuk memakai
lipstik dengan warna yang serasi dengan warna eye shadow maupun pakaian yang
sedang Anda kenakan.
Secara
umum shading dari lipstik secara garis besar terdiri dari enam kategori, yaitu:
Merah: yang
dimaksud dengan warna merah di sini adalah dari warna merah mawar, merah ceri,
hingga merah tomat. Merah sendiri merupakan shading yang menjadi favorit banyak
orang karena warna ini abadi sepanjang waktu. Mayoritas wanita juga lebih
menyukai warna merah yang tua daripada warna merah cerah.
Plum:
kategori ini merupakan warna merah kecoklatan, mulai dari warna merah coklat
yang gelap hingga warna seperti kismis.
Coral:
kategori yang satu ini berada di antara warna pink dan oranye, mulai dari warna
yang memang natural oranye hingga merupakan campuran dari kedua warna tersebut.
Warna coral yang gelap memiliki daya tahan yang lebih lama daripada warna coral
yang muda, semisal warna buah pir yang cenderung lebih mudah pudar.
Pink:
kategori berikutnya ada pada pink, yang berarti berkisar dari warna pink hingga
fuchsia. Warna pink ini sendiri cakupannya cukup luas, mulai dari warna pink
dengan sedikit campuran oranye ataupun warna pink terang seperti magenta yang
pastinya awet ketika digunaka di bibir.
Coklat: warna
coklat juga menjadi favorit banyak wanita, dan seperti kategori yang lain warna
ini terdiri dari coklat gelap hingga coklat muda. Warna coklat yang dimaksud di
sini adalah seperti warna coklat yang biasa kita temui pada warna coklat kayu
manis ataupun pada coklat batangan.
Netral:
merupakan warna yang netral, mulai dari warna taupe hingga warna beige.
Meskipun warna ini lebih cepat pudar daripada kategori warna lainnya, hal ini
tidak akan terlalu terlihat karena warnanya yang cenderung netral dan alami
yang dapat menyatu dengan warna kulit dengan baik.
Dalam memilih produk kosmetik yang ditawarkan di pasaran,
Anda juga harus memastikan jaminan keamanannya, dikarenakan adanya sejumlah kosmetik
KW yang beredar dan tidak memiliki label dari BPOM, produk kosmetika tersebut
justru dapat berbahaya karena bisa saja mengandung bahan kimia yang seharusnya
bukan diperuntukkan bagi kulit manusia. Pastikan bahwa produk kosmetika yang
Anda pilih merupakan produk yang sudah terdaftar di DepKes RI serta terdapat
label BPOM yang menandakan bahwa produk kosmetika tersebut sudah diuji
keamanannya. Brand kosmetik yang bervariasi dan harga yang super terjangkau
belum tentu aman tanpa kedua label tersebut, produk kosmetik yang tidak teruji
akan dapat berbahaya bagi kesehatan kulit penggunanya.
Melakukan pengecekan bahan yang tertera pada label yang
tertempel di kemasan sebuah produk kosmetik sangatlah perlu untuk dilakukan. Karena,
adanya produk kosmetik dengan kandungan merkuri dan hidroquinon yang
menjanjikan kulit lebih cerah.Kedua bahan tersebut dapat Anda cek terlebih dahulu
apakah terdapat pada kosmetik yang ingin Anda beli. Jika sudah memiliki label BPOM
dan telah terdaftar di DepKes, produk kosmetika tersebut terbukti jauh lebih
aman dan tidak mengandung bahan-bahan berbahaya sehingga tidak akan berpengaruh
buruk bagi kulit Anda.
Dalam membeli produk kosmetik, Anda juga wajib menjaga
kesehatan kulit dengan memakai kosmetika secara benar sesuai kebutuhan dan
jenis kulit yang Anda miliki. Tampil cantik itu
penting, namun sebaiknya perhatikan juga cara Anda membersihkan make-up. Dan, jika
terjadi masalah terhadap kesehatan yang mengganggu Anda, sebaiknya langsung menghubungi
dokter atau ahli yang bisa membantu.
*Tombol-tombol diatas mengandung iklan. Untuk menuju artikel yang diinginkan silahkan tunggu 5 detik hingga muncul tombol "skip ad" kemudian klik tombolnya, jika tidak muncul tombol "skip ad" harap refresh halaman tersebut (dimohon keikhlasannya demi eksistensi website ini). Iklan-iklan yang muncul bukanlah virus, Apabila terbuka jendela iklan yang baru (POP UP) silahkan tutup halaman tersebut (tekan tombol kembali untuk pengguna android). Jika tombol tidak bisa diklik silahkan refresh halaman ini.
loading...