Tuesday 19 June 2018

ORIFLAME: Tender Care Protecting Balm


Kredit Motor Baru

Loading...
Loading...
                                 Tender Care Protecting Balm


Oriflame menjadi salah satu produsen kosmetik yang memiliki sederetan produk unggulan untuk semua kebutuhan kosmetik mulai dari cream perawatan kulit hingga produk untuk perawatan tubuh dan salah satunya seperti tender care oriflame protecting balm. Tender care menjadi produk unggulan yang memiliki segudang manfaat untuk menunjang penampilan setiap wanita lebih maksimal dan bisa di aplikasikan sesuai dengan kebutuhan, terutama produk oriflame ini sangat bermanfaat untuk mengatasi permasalahan kulit kering.

Tender Care Protecting Balm adalah balm untuk menjaga kelembaban dan kehalusan kulit. Aplikasikan pada kulit yang sering kering, kasar, atau bermasalah.

" Tender Care Protecting Balm sangat praktis untuk dimasukkan ke dalam tas Anda atau berikan sebagai hadiah istimewa, tender Care adalah balm cantik yang diformulasikan khusus untuk kulit kering. Dengan paduan Emolien, Beeswax dan Vitamin E yang begitu efektif hingga formulanya dipertahankan sama seperti ia pertama kali dilahirkan pada tahun 1980."

1276

Tender Care Protecting Balm diperkaya dengan Emolien yang merupakan bahan-bahan yang digunakan untuk mencegah atau mengurangi kekeringan, sebagai perlindungan bagi kulit. Dari sudut biokimia, kekeringan merupakan ukuran dari kandungan air kulit, dan aksi emollien merupakan fenomena yang berhubungan dengan konservasi air.

Tender Care Protecting Balm dengan kandungan vit E yang bersifat antioksidan maka produk ini dapat menjaga kelembaban kulit sehingga sangat baik untuk menjaga kulit wajah seperti bibir kering.

Tender Care Protecting Balm dengan salah satu ingredientsnya adalah Beeswax yang jika diartikan ke bahasa indonesia artinya lilin lebah, manfaat bahan ini sangat banyak dan  salah satunya bisa melembabkan kulit kita.

Tender Care Protecting Balm dengan perpaduan bahan yang berfungsi untuk menutrisi bagian kulit yang kering.

Tender Care bisa digunakan dengan berbagai cara

WAJAH
Tender Care sangat cocok untuk digunakan pada bibir dan wajah Anda. Beeswax membantu merawat dan memberi nutrisi pada bibir Anda serta menjaga kelembutan kulit. Vitamin E memiliki sifat antioksidan dan menjaga kelembapan kulit Anda. Anda bisa menggunakannya di area wajah Anda, terutama suka di area paling kering seperti bibir, cuping hidung atau lubang hidung saat udara sangat dingin dan kering. Anda bahkan bisa menggunakannya untuk mempercantik dan menjaga kerapihan alis Anda!

Tips penggunaan Tender Care Protecting Balm pada area wajah:


Oleskan di bibir sebagai lip balm. Karena bibir memang mudah sekali kering, gunakan Tender Care ini sebagai pengganti lip balm. Sebagai  pelembab bibir dan mencerahkan bibir. Untuk melembabkan bibir ini dibituhkan disiplin dan rutinitas, penggunaan rutin menjadikan bibir menjadi lembab, halus dan lembut teksturnya serta lebih cerah, disarankan menggunakan rutin pagi hari dan malam hari sebelum tidur dan akan  lebih baik lagi jika 2 jam sekali dioleskan ke bibir. Bagi yang ingin memiliki bibir lembab dapat langsung dioles sebelum memakai lipstik, karena ini merupakan balm perawatan bibir sehari-hari baru terlihat hasilnya di bibir jika digunakan secara rutin.

Penyebab warna bibir gelap karena tumpukan sel kulit mati yang menumpuk di permukaan bibir bisa juga karena merokok. Dengan melakukan scrubing/ exfoliating berkala pada bibir dapat membantu mengikis sel kulit mati di permukaan bibir. Gunakan Tender Care untuk membantu proses scrubing caranya tumbuk kasar oatmeal campurkan dengan Tender Care lalu oleskan di permukaan bibir Dengan lembut atau bisa juga dengan mencampurkan sedikit gula pasir dengan Tender care lalu gunakan sebagai scrub untuk exfoliating bibir. Lakukan 2 x semingu.



Oleskan di sekeliling mata sebagai pengganti eye cream. Terkadang kalau sedang  malas memakai eye cream, Anda dapat memakai Tender Care sebagai pengganti pelembab mata.

TUBUH
Formulanya yang unik dibuat dengan bahan alami yang khusus dipilih untuk menjaga kelembapan, merawat dan memberi nutrisi pada kulit kering dan kasar. Oleh karena itu, akan sangat bermanfaat bagi kulit yang sangat kering di tubuh seperti kutikula, tangan dan siku Anda. Gunakan juga pada pada kaki atau tumit Anda!

Tips penggunaan Tender Care Protecting Balm pada tubuh:



Oleskan di siku tangan dan tumit kaki untuk melembutkan dan melembabkan kulit siku dan tumit yang kasar.


Oleskan ke kutikula kuku maupun ke kuku untuk menjaganya tetap sehat.

BERSAMA MAKE-UP
Jadikan eye shadow krim atau bubuk terlihat glossy, atau modifikasi fungsinya menjadi perona bahkan lipstik dengan mencampur Tender Care dengan pigmen warna apa saja yang Anda inginkan. Super-mudah dan seru!

Tips penggunaan Tender Care Protecting Balm bersama make-up:

Oleskan di kelopak mata, diamkan beberapa saat, oleskan eyeshadow, maka warna eyeshadow bisa lebih jelas warnanya. Jadi, Tender Care ini bisa  jadikan juga sebagai eyeshadow base, tapi harus didiamkan beberapa menit dahulu karena Tender Care ini memiliki warna glossy setelah dioleskan.

Gunakan sebagai clear mascara. Ketika Anda sedang malas menggunakan eye make-up, maka Tender Care menjadi andalan sebagai pengganti mascara. Caranya, jepit bulu mata seperti biasa, oleskan Tender Care ke sikat mascara bekas yang bersih, lalu aplikasikan ke bulu mata yang telah dijepit maka Anda akan mendapatkan bulu mata yang terlihat lentik dan lebih panjang secara alami.

Tender Care Protecting Balm merupakan produk multifungsi yang dapat digunakan untuk perawatan  jerawat, pori-pori, bibir, sariawan, bintik hitam, tumit pecah-pecah dan luka bakar, juga dapat diaplikasikan pada bagian sekitar mata, siku, dan pada kutikula kuku.


Tender Care Protecting Balm bisa dijadikan sebagai produk anti inflamasi atau peradangan. Semisal adanya bengkak kemerahan, nyeri, dan rasa panas yang disebabkan oleh beberapa dampak buruk kesehatan dan biasanya terdapat pada jaringan karena kimiawi, cedera fisik, suhu, infeksi, atau reaksi alergi. Dengan pengaplikasian bagian oriflame tender care 15 ml ini secara perlahan tapi pasti masalah tersebut bisa di atasi dengan mudah.

Cipratan minyak panas ketangan saat menggoreng, biasanya jika terjadi seperti ini dapat meninggalkan bekas kecoklatan dikulit  setelah kering. Dengan mengoleskan tender care tunggu sebentar dan lihat, seperti tidak terjadi sesuatu, kulit kembali mulus seperti sedia kala.

Tender Care Protecting Balm juga dengan cepat membantu meregenerasi sel kulit mati sehingga jaringan kulit baru yang terbentuk lebih baik.


Tender Care Protecting Balm memiliki segudang manfaat yang bisa di rasakan secara langsung oleh setiap para penggunanya seperti memerahkan bibir, menghilangkan kantung mata, menghaluskan dan melembabkan wajah, maka dari itu wajar jika tender care ini di anggap produk kosmetik yang penting di miliki setiap wanita.

Tender Care Protecting Balm ini juga ampuh buat menghilangkan gatal gigitan nyamuk, semut dan serangga yang  aman dan alami. Menghilangkan rasa sakit/gatasl dan tidak membuat kulit terluka akibat digaruk karena gatal, sangat cocok dan aman  juga buat bayi yang digigit nyamuk atau serangga.

Tender Care Protecting Balm hadir dalam kardus dan jar berbentuk mirip telur Tender Care dibuat di India dan dikemas dengan isi 15 ml, cukup banyak serta tahan lama karena sekali pakai cuma perlu colek-colek sedikit saja. Pemakaiannya juga hanya di daerah tertentu,  jadi produk ini termasuk sangat hemat,  kemasan bisa habis dalam waktu hampir 2 bulan. Untuk mengetahui expired day Anda dapat melihatnya pada bagian bawah kardus.

Tender Care Protecting Balm memiliki tekstur seperti salep atau balm dengan sedikit oily. Kandungan Tender Care berasal dari  minyak essensial alami Olive oil, Echium Oil dan Beeswax yang memiliki manfaat untuk memperbaikan dan meregenerasi sel kulit dengan baik.


Terdapat hal yang menarik bagi konsumen di seluruh dunia dari hadirnya serangkain produk kecantikan yang di usung oleh Oriflame terutama pada bagain perawatan dan kesehatan serta kecantikan tubuh dan wajah. Atau lebih tepatnya manfaat dan khasiat yang terkandung pada tender care proteting balm oriflame, Dimana tidak hanya dampak terbaik dari penggunaannya saja, tetapai secara pengaplikasiannya tersebut sangatlah mudah untuk menunjang metode perawatan kecantikan yang selama ini sudah menjad rutinitas penting banyak orang.

Beberapa fakta dan survei pun menjadi dalil ataupun bukti kuat terhadap dampak terbesar dari pemakaian produk yang satu ini jika di banding dengan produk kecantikan oriflame lainnya. Yang berdasarkan fakta dan bukti tersebut sudah melalui beberapa tingkatan dan tahapan proses baik secara survei maupun secara langsung di adakan testimoni dari penggunaanya tersebut yang menunjukan tingkatan signifikan dari hasil akhir pengaplikasian katalog produk oriflame tersebut yang menunjukan ratiing tinggi terhadap kepuasan bagi konsumennya.

BAHAN:
PETROLATUM, CAPRYLIC/CAPRIC TRIGLYCERIDE, PARAFFINUM LIQUIDUM, CERA ALBA, PARAFFIN, ACETYLATED LANOLIN, CETYL ALCOHOL, TOCOPHERYL ACETATE, PROPYLPARABEN.















*Tombol-tombol diatas mengandung iklan. Untuk menuju artikel yang diinginkan silahkan tunggu 5 detik hingga muncul tombol "skip ad" kemudian klik tombolnya, jika tidak muncul tombol "skip ad" harap refresh halaman tersebut (dimohon keikhlasannya demi eksistensi website ini). Iklan-iklan yang muncul bukanlah virus, Apabila terbuka jendela iklan yang baru (POP UP) silahkan tutup halaman tersebut (tekan tombol kembali untuk pengguna android). Jika tombol tidak bisa diklik silahkan refresh halaman ini.

pasang iklan disini




loading...