Loading...
The ONE Lip Sensation Matte Mousse
Setelah kembalinya trend lipstick matte dan hampir semua
brand mengeluarkan lipstick jenis matte.
Oriflamepun tidak ingin kalah
eksis. Oriflame meluncurkan lipstik
matte baru mereka yang disebut The ONE Lip Sensation Matte Mousse.
The ONE
Lip Sensation Matte Mousse dikemas dengan bentuk mungil dan unik sekali, produk ini
menghadirkan warna-warna intens high coverage yang berani menberikan nuansa
warna yang kaya. Kemasan box The ONE Lip Sensation Matte Mousse Sama dengan
lipstick The One lainnya, baik warna maupun desainnya, walaupun ada juga seri
yang warna boxnya beda. Pembungkus luar berupa box dengan warna plum berry,
yang disertai keterangan kode produk juga keterangan singkat mengenai produk
dan tempat produksi.
The ONE Lip Sensation Matte Mousse
dikemas dalam tube bening yang elegan serta sangat handy dengan isi 5
ml, memiliki tutup berwarna metalic dengan logo Oriflame diatasnya. Kita bisa
melihat warna asli lipstick dari tube bening tersebut, pas untuk masuk di pouch
make-up dan pada bagian bawah kemasan
tube terdapat kode produk serta keterangan tanggal kadaluwarsa.
The ONE
Lip Sensation Matte Mousse memiliki tekstur Mousse yang ringan dan
tidak cair melainkan bertekstur creamy yang lembut dan agak padat sehingga
tidak meleleh dan berceceran. Walaupun The ONE Lip Sensation Matte Mousse
bertekstur creamy tetapi tetap mudah diaplikasikan ke bibir. High coverage,
sehingga sangat aman untuk bibir yang memiliki warna agak gelap dan bagi yang memiliki bibir type kering, tidak perlu
khawatir untuk memakai lipstick ini,
karena The ONE Lip Sensation Matte Mousse sudah diperkaya pelembab dengan
infusi bahan-bahan yang menyejukkan dan menyenangkan sehingga bibir tetap
terasa terhidrasi. Memberikan pigment
warna dalam 1 kali pulasan. Teksturnya creamy matte yang sama sekali tidak
membeikan efek kering pada bibir membuat
efek kulit wajah menjadi lebih cerah.
Dengan teksturnya yang mousse agak padat, maka saat
pengaplikasian direkomendasikan posisi
bibir tersenyum agak lebar supaya permukaan bibir mulus rata, kemudian biarkan
mengering sendiri jangan dikatup-katupkan supaya warna tidak pecah.
Warna matte yang dihasilkan sangat nyaman di bibir, tidak
deadly matte, juga tidak transferproof, persentasi sekitar 80-90% matte.
The ONE
lip sensation Matte Mousse dengan variant warna yang super pop dan
cantik untuk dijadikan sebagai pilihan.
The ONE
lip sensation Matte Mousse memiliki aroma wangi yang enak.
The ONE
Lip Sensation Matte Mousse memiliki daya tahan lumayan awet. Mampu
tahan hingga 8 jam pemakaian. The ONE Lip Sensation Matte Mousse adalah
lipstick kissproof yang tidak ngecap
ataupun menempel kemana-mana. Jadi tidak perlu khawatir menempel pada gelas
saat minum. The One Lip Sensation Matte Mousse membutuhkan waktu sekitar 10
menit untuk benar-benar menjadi matte.
Kuas aplikator The
ONE Lip Sensation Matte Mousse memiliki perbedaan dengan lipstick cair pada
umumnya, Aplikator The ONE Lip Sensation Matte Mousse berbentuk pipih dan melebar, ditujukan untuk pemulasan
ke area bibir agar lebih merata dan bisa menjangkau bagian tepi bibir dengan
mudah.
The ONE
Lip Sensation Matte Mousse menghadirkan berbagi warna favorit yang
bisa kalian jadikan pilihan:
Toffee
Cream menghadirkan warna coklat late nude, tekstur yang berkesan normal, sedikit patchy
yang cocok untuk smokey eyes make-up look.
Satin
rose
tampilan warna pink bublegum adalah warna yang paling neutral dan fresh dengan
warna pink yang cool dan paling soft diantara semua koleksinya, sangat cantik
serta memberi kesan tekstur yang normal cocok untuk pemakaian sehari-hari. Recomended bagi yang memiliki kulit dengan undertone cool
ataupun netral.
Coral
dream dengan tampilan warna orange merah bata memberikan kesan
warna yang sangat segar.
Red
Velvet tampilan warna merah crimson dengan warna sedikit touch of
peach cocok untuk kulit yang medium-fair karena akan menjadikan wajah
terlihat lebih cerah dengan tekstur yang
normal. Warna red velvet sangat recomended untuk riasan pesta malam tetapi
tetap tidak norak ketika diaplikasikan saat siang hari.
Plush
Peach tampil dengan warna orange tiger yang cerah ceria,
memberikan kesan fresh yang terang, sangat cocok untuk pemakaian sehari-hari
karena teksturnya yang normal.
Pink
Velour tampil dengan warna merah candy dengan tekstur lebih kering
dari warna-warna lainnya untuk memberikan efek
pinky peach yang soft serta memiliki sedikit efek warna neon dan patchy.
Raspberry
Cloud memberikan tampilan merah cherry dengan tekstur normal.
Rouge
Suede tampil dengan warna merah garnet bertekstur lebih kental
dari warna-warna lainnya yang bisa dijadikan alternatif sebagai pengganti untuk
warna Red Velvet. Mudah diaplikasikan dan memberi kesan semangat saat
diaplikasikan, juga termasuk warna yang terlaris dalam produk ini.
Soft
mullbery tampilan
warna plum adalah warna ungu tua bertekstur normal yang masih nyaman jika
dipakai untuk aktifitas sehari-hari.
Boysenberry
memberikan
tampilan warna wine yang bisa memberikan efek grunge pada make-up.
BAHAN:
RICINUS COMMUNIS SEED OIL, CYCLOPENTASILOXANE,
BIS-DIGLYCERYL POLYACYLADIPATE-2, TALC, CAPRYLIC/CAPRIC TRIGLYCERIDE,
PENTAERYTHRITYL TETRAISOSTEARATE, DIMETHICONE/VINYL DIMETHICONE CROSSPOLYMER,
NYLON-12, SILICA, MICA, STEARALKONIUM HECTORITE, PARAFFIN, PROPYLENE CARBONATE,
ISOCETETH-10, PARFUM, CERA MICROCRISTALLINA, PROPYLPARABEN, BHT, POLYETHYLENE,
TOCOPHEROL, CI 15850, CI 77891, CI 45410, CI 77491, CI 77499, CI 77492, CI
45380, CI 19140, CI 42090.
*Tombol-tombol diatas mengandung iklan. Untuk menuju artikel yang diinginkan silahkan tunggu 5 detik hingga muncul tombol "skip ad" kemudian klik tombolnya, jika tidak muncul tombol "skip ad" harap refresh halaman tersebut (dimohon keikhlasannya demi eksistensi website ini). Iklan-iklan yang muncul bukanlah virus, Apabila terbuka jendela iklan yang baru (POP UP) silahkan tutup halaman tersebut (tekan tombol kembali untuk pengguna android). Jika tombol tidak bisa diklik silahkan refresh halaman ini.
loading...