Loading...
Memilih
Warna Lipstik yang Sesuai Dengan Baju
Setiap orang pasti ingin tampilan yang serasi. Tapi banyak
orang masih belum mengetahui cara penyesuaian warna lipstik dengan warna
pakaian. Padahal, penyesuaian yang tepat akan membuat tampilan Anda jauh lebih
matching dan natural.
Setiap wanita seringkali merasa kebingungan ketika
menyesuaikan warna lipstik dengan warna baju yang dikenakan. Padahal
menyesuaikan warna lipstik dan busana dapat membantu Anda mendapatkan
penampilan yang tepat.
Menurut make-up artist Carolina Septerita, semua wanita bisa
mencoba berbagai macam warna lipstik. Namun sebaiknya, mereka harus
memerhatikan warna baju yang dikenakan.
"Memang kita bisa coba-coba dengan semua warna pada
lipstik. Namun di balik itu, kita harus memerhatikan warna baju apa yang saat
ini dikenakan," ujar Carolina kepada VIVA.co.id.
Untuk Anda yang sering berada di situasi seperti di atas,
jangan khawatir. Di bawah ini adalah panduan serta beberapa solusi yang bisa
kamu jadikan sebagai referensi untuk memilih warna lipstik yang sesuai dengan
pakaianmu. Dan lipstik yang bertekstur matte, adalah item wajib yang harus
tersedia di dalam tas makeup-mu. Selain teksturnya yang lebih tahan lama di
bibir, matte lipstik juga bisa membuat tampilan bibirmu terlihat lebih
ber-volume tanpa harus menggunakan trik makeup khusus. Berikut beberapa panduan
yang bisa Anda ikuti.
Pakaian biru
Warna biru merupakan warna yang menunjukkan perasaan hangat
sekaligus bersemangat.
Pakaian warna biru memang sudah terlihat lebih bold, karena
itulah pemilihan lipstik juga harus disesuaikan, yaitu dengan memilih warna
yang tidak mencolok dan Anda dapat memilih warna soft pink.
Apabila kamu suka mengenakan baju berwarna biru gelap atau
warna royal blue, warna lipstik kamu tidak boleh menonjol. Oleh karena itu,
lipstik nude shade sangat cocok untuk kamu kenakan. Warna nude shade menyatu
sempurna dengan warna biru pakaianmu. Kamu bebas memilih tipe nude shade
manapun, asal sesuaikan dengan tone kulit kamu.
Pakaian merah
Banyak orang bilang pakaian merah akan lebih cocok dengan
lipstik merah. Padahal, hal itu akan membuat Anda terkesan terlihat berlebihan.
Lebih baik, coba pakai warna lipstik nude supaya terlihat lebih natural.
Pakaian pink
Berbeda dengan warna merah, pakaian warna pink apapun lebih
baik dipasangkan dengan warna pink juga. Coba pilih warna yang soft supaya
keseluruhan tampilan Anda menjadi seimbang. Anda juga dapat menggunakan warna
lipstik merah untuk dipadukan dengan pakaian warna pink.
Pakaian hijau
Percaya atau tidak, warna pakaian hijau jauh lebih tricky ketika
dipadukan dengan makeup. Salah sedikit, tampilan Anda bisa terlihat meredup
ataupun berubah menjadi tidak menarik. Dan itulah kenapa Anda disarankan memadukan
warna pakaian hijau dengan lipstik nude yang elegan.
Anda juga dapat mengaplikasikan lipstik dengan warna merah
atau orange.
Pakaian kuning
Tampilan warna kuning yang bold akan lebih cocok dengan
lipstik warna merah. Paduan keduanya akan membuat tampilan Anda lebih stunning.
Warna lipstik orange juga direkomendasikan untuk dipadukan dengan pakaian warna
kuning.
Pakaian hitam
Semua warna lipstik yang tradisional, seperti merah atau
pink gelap memang sangat bagus dipadukan dengan warna hitam. Tapi, jika ingin
terlihat lebih berbeda, Anda bisa mencoba mengaplikasikan lipstik oranye yang
akan membuat perhatian pasti akan terarah kepada Anda.
Pakaian putih
Warna lipstik apapun yang Anda pakai akan cocok dengan
pakaian putih. Mulai dari pink, cokelat, nude, hingga merah yang bold.
*Tombol-tombol diatas mengandung iklan. Untuk menuju artikel yang diinginkan silahkan tunggu 5 detik hingga muncul tombol "skip ad" kemudian klik tombolnya, jika tidak muncul tombol "skip ad" harap refresh halaman tersebut (dimohon keikhlasannya demi eksistensi website ini). Iklan-iklan yang muncul bukanlah virus, Apabila terbuka jendela iklan yang baru (POP UP) silahkan tutup halaman tersebut (tekan tombol kembali untuk pengguna android). Jika tombol tidak bisa diklik silahkan refresh halaman ini.
loading...